Visi dan Misi

VISI

“Menjadikan Perusahaan Umum Daerah Air Minum (Perumdam) Tirta Lingga, Perumdam yang Sehat, Kuat dan Kompetitif menuju pelayanan prima “

 

Penjelasan dari pernyataan visi tersebut sebagai berikut :

Menjadi Perusahaan Umum Daerah Air Minum yang Sehat berarti bahwa Perumdam dalam menjalankan perusahaan dapat memperoleh keuntungan sehingga dapat meningkatkan pelayanan kepada pelanggan, meningkatkan kesejahteraan karyawan dan memberikan kontribusi PAD (Pendapatan Asli Daerah) kepada pemerintah daerah.  

Menjadi Perusahaan Umum Daerah Air Minum yang Kuat berarti Perusahaan mampu memenuhi tuntutan kebutuhan konsumen, karyawan dan pemilik serta mampu menjadikan ancaman sebagai peluang dan menjadikan kelemahan sebagai kekuatan, dengan menghasilkan barang produksi yang berkualitas menuju pelayanan prima dan perusahaan profesional.

Menjadi Perusahaan Umum Daerah Air Minum yang Kompetitif berarti siap dan berdaya saing secara positif dalam mengembangkan tujuan usaha di era persaingan global sehingga menjadikan Perusahaan Umum Daerah Air Minum (Perumdam) Tirta Lingga yang profesional dan menjadikan kebanggaan daerah.

Pelayanan Prima berarti berarti Perusahaan Umum Daerah Air Minum (Perumdam) Tirta Lingga memiliki suatu pola layanan terbaik dalam manajemen modern yang mengutamakan kepedulian terhadap pelanggan pelayanan yang memenuhi standar kualitas, kuantitas dan kontinuitas air yang sesuai dengan harapan dan kepuasan.

 

Misi

Misi menjelaskan bisnis/apa yang dijalankan oleh organisasi. Misi merupakan alasan keberadaan suatu organisasi (the reason for being).  Dengan adanya pernyataan misi suatu organisasi, diharapkan seluruh anggota organisasi dan pihak yang berkepentingan dapat mengetahui peran pokok atau fungsi suatu organisasi.  Misi dikaitkan dengan tugas pokok dan fungsi serta kewenangan.

Sesuai dengan mandat yang diberikan dan amanat yang diemban Perusahaan Umum Daerah Air Minum (Perumdam) Tirta Lingga, maka dirumuskan misi sebagai berikut: 

  1. Memberikan pelayanan air minum kepada masyarakat Kabupaten Lingga dengan Kontinuitas, Kuantitas, Kualitas menuju pelayanan prima.

  2. Mengembangkan perusahaan berbasis orientasi bisnis dengan prinsip Good Corporate Governance, Transparency Accountability Responsibility Indepandency Fairness (TARIF).

  3. Meningkatkan profesionalisme dan kesejahteraan pegawai perusahaan.

  4. Memberikan kontribusi pendapatan asli daerah (PAD) dari Bagian Laba Usaha Perusahaan.

Penjelasan dari misi tersebut sebagai berikut :

  1. Memberikan pelayanan air minum kepada masyarakat Kabupaten Lingga dengan Kontinuitas, Kuantitas, Kualitas menuju pelayanan prima 

  2. Perusahaan Umum Daerah Air Minum (Perumdam) Tirta Lingga berupaya semaksimal mungkin untuk menyediakan air bersih dengan memenuhi standar kesehatan secara memadai, ketersediaan dan kecukupan air bersih yang merupakan faktor penting untuk mendukung pembangunan masyarakat Kabupaten Lingga.

  3. Mengembangkan perusahaan berbasis orientasi bisnis dengan prinsip Good Corporate Governance, Transparency Accountability Responsibility Indepandency Fairness (TARIF). Perusahaan Umum Daerah Air Minum (Perumdam) Tirta Lingga dengan penerapan prinsip Good Corporate Govermence/ tata kelola perusahaan yang baik sebagai faktor penggerak roda organisasi perusahaan berdasarkan prinsip transparan, akuntabel, bertanggungjawab, independen dan kewajaran.

  4. Meningkatkan Profesionalisme dan Kesejahteraan Pegawai Perusahaan  

  5. Perusahaan Umum Daerah Air Minum (Perumdam) Tirta Lingga menyadari faktor Sumber Daya Manusia memegang peranan penting untuk meningkatkan kinerja operasional dan kemajuan perusahaan, oleh sebab itu profesionalisme, kesejahteraan, dan kenyamanan bekerja bagi pegawai menjadi prioritas utama perusahaan.

  6. Memberikan kontribusi pendapatan asli daerah (PAD) dari Bagian Laba Usaha Perusahaan. Perusahaan Umum Daerah Air Minum (Perumdam) Tirta Lingga didirikan oleh Pemerintah Kabupaten Lingga tanpa mengabaikan prinsip perusahaan dalam mencari laba, sehingga menjadi sumber penerimaan Pemerintah Daerah.